Tim Basket SMA Putra Juara 1 POPDA Eks Karesidenan Semarang Tahun 2020

Demak, 25/02/2020

Hari terakhir Pekan Olahraga Pelajar Daerah (POPDA) Eks Karesidenan Semarang di tutup dengan Pertandingan Final Cabor Bola Basket Putra jenjang SMA/SMK/MA, Final dilaksanakan pada Hari Rabu/tanggal 25 Februari 2020 bertempat di Gor Bahurekso Kendal. Selain Pelatih/Official yang mendampingi atlet, Kasi Pemberdayaan dan Pengembangan Olahraga DINPORA Demak (Lilik Ambarwati, SH., MH) didampingi Pelaksana DINPORA (Sucipto, S.Pd dan Wisnu Dwi Suhantoro, S.Pd., MM) juga ikut mendampingi dan menyemangati atlet saat babak final berlangsung.

Babak Final Kab. Demak bertemu dengan Kota Salatiga, dengan kerja keras atlet yang didampingi pelatih akhirnya Kab. Demak dapat menaklukkan Kota Salatiga di Final dengan hasil akhir yakni skore (33-17) kemenangan atas Kab. Demak. Selain memperoleh medali Emas, Kab. Demak berhak mendapatkan tiket melaju ke POPDA Tingkat Provinsi Jawa Tengah Tahun 2020.

Kasi Pemberdayaan dan Pengembangan Olahraga sangat mengapresiasi pada semua Cabor dan semua atlet yang sudah bekerja keras demi nama Kabupaten Demak.

SELAMAT DAN SEMANGAT UNTUK SEMUA ATLET KONTINGEN DEMAK 💪💪💪

 

Bidang Pembinaan Olahraga

Leave a Reply

Your email address will not be published.