PENYERAHAN HADIAH PENGHARGAAN UNTUK PARA JUARA LOMBA KAB. DEMAK

Demak, 03/05/2021

Sobat Pemuda dan Olahraga,

Pagi ini Senin, 3 Mei 2021 Pemerintah Kabupaten Demak menyerahkan hadiah penghargaan lomba dalam Rangka HUT Kemerdekaan RI Ke-75, lomba dalam Rangka HUT Korpri Ke-49, dan lomba Gowes Germas dalam Rangka Hari JadiKe-518 Kabupaten Demak yang dilaksanakan di Gedung Ghradika Bina Praja dan secara virtual Zoom Meeting di masing-masing peserta undangan. Wakil Bupati Demak (Drs.  Djoko Susanto) saat memberikan sambutannya mengucapkan selamat kepada pihak yang yang menerima hadiah penghargaan lomba, dan ucapan terimakasih kepada berbagai pihak atas kerjasamanya dalam membangun Demak dengan pelaksanaan kegiatan-kegiatan yang telah terlaksana dengan lancar.

Selanjutnya penyerahan hadiah penghargaan untuk para juara lomba yang diserahkan langsung oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Demak (dr. Singgih Setyono, M. Kes), untuk juara lomba Gowes Germas Virtual memperingati Hari Jadi Ke-518 Demak tingkat OPD yakni juara I Dinas Kesehatan, juara II RSUD Suna Kalijaga Demak, juara III Dinas Komunikasi dan Informatika. Untuk tingkat Instansi Vertikal juara I Kodim 0716/Demak, juara II SMAN I Demak. Untuk tingkat Kecamatan juara I Kec. Karanganyar, juara II Kec. Karangtengah, juara III Kec. Kebonagung. Untuk tingkat Puskesmas juara I Puskesmas Wonosalam 2, juara II Puskesmas Sayung 2, juara III Puskesmas Guntur 1. Untuk tingkat Desa juara I Desa Batursari Kec. Mranggen dan untuk tingkat BUMN/BUMD juara I BPR/BKK Demak, juara II PUDAM Demak, juara III PT. Sarana Sehat Demak. Kemudian dilanjut penyerahan hadiah penghargaan lomba dalam memperingati HUT Kemerdekaan RI Ke-75 dan penyerahan hadiah penghargaan lomba dalam memperingati HUT Korpri Ke-49.

 

Bidang Pembinaan Olahraga