Demak, 08/03/2021
Sobat Pemuda dan Olahraga,
Dinas Kepemudaan dan Olahraga Kabupaten Demak melaksanakan rapat bulanan pada Hari Senin, tanggal 8 Maret 2021 bertempat di Aula DINPORA Demak serta menyelenggarakan selamatan dengan tujuan untuk diberikan keselamatan dan kesehatan untuk seluruh pegawai DINPORA Demak.
Dengan masih adanya pandemi yang masih berlangsung sampai saat ini maka diwajibkan semua untuk menjaga kesehatan diri baik di keluarga maupun di tempat kerja, maka dengan diselenggarakannya selamatan yang dipimpin langsung Sekdinpora (Bekti Utomo, SH., MH) yang didampingi Kabid Pembinaan Olahraga (Drs. Sutowardoyo, M.Pd), Kabid Kemitraan dan Informasi (Drs. Sujarwo, M.Pd), Kabid Kepemudaan dan Kepramukaan (Drs. Joko Sari) serta dengan dihadiri seluruh pegawa diharapkan seluruh pegawai terhindar dari segala virus dan selalu diberikan kesehatan dan keselamatan oleh Allah SWT. Aminn
“JAGA KESEHATAN DENGAN MENERAPKAN POLA HIDUP BERSIH UNTUK DIRI KITA SENDIRI DAN LINGKUNGAN SEKITAR”
SEKRETARIAT